Beranda » Kantor Pertanahan Implementasikan Sistem Pertanahan

Kantor Pertanahan Implementasikan Sistem Pertanahan

by peluangusahaterbaru
0 comment
Kantor Pertanahan Implementasikan Sistem Pertanahan - Setiawan Ichlas

PELUANGUSAHATERBARU, SETIAWAN ICHLASKantor Pertanahan Karangasem berkomitmen untuk mengimplementasikan sistem pemerintahan berbasis elektronik (SPBE). Dengan sistem tersebut, kantor ini mengutamakan tujuh layanan elektronik untuk mengurangi antrian warga yang membutuhkan layanan. Selain itu, meningkatkan investasi dan kepastian hukum di bidang pertanahan.

I Gusti Putu Darma Astika selaku Kepala Kantor Pertanahan Karangasem menjelaskan bahwa tujuh prioritas layanan itu, yaitu pengecekan sertifikat, surat keterangan pendaftaran tanah SKPT), hak tanggungan elektronik, roya manual dan roya elektronik, peralihan, pendaftaran SK dan perubahan hak guna bangunan atau hak pengelolaan (HGB atau HPl) menjadi hak milik untuk tempat tinggal Kamis (16 Maret 2023). Hal tersebut sesuai dengan amanat Keputusan Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional Republik Indonesia Nomor 440/SK-HR.02/lll/2023.

Dia mengatakan bahwa yang terakhir dari tujuh layanan utama, yaitu hak tanggungan dan peralihan hak.

“Kalau berkas lengkap, rentang waktu 1 – 7 hari selesai penanganan, tidak boleh telat,” kata pejabat asal Banjar Dalem, Desa Gumbrih, Kecamatan Pekutatan, Jembrana.

Semua Pelayanan Akan Berbasis Digital

Darma Astika menjelaskan bahwa pengecekan sertifikat dan SKPT dilakukan dalam satu hari kerja. Rencananya, semua pelayanan secara bertahap akan menjadi berbasis digital. Layanan ini dibuat berdasarkan dengan diterbikannya sertifikat berbasis elektronik, pengaduan dan pendaftaran PTSL (program pendaftaran sistimatis lengkap).

Menurutnya, prioritas ini juga mengikuti Gerakan Pasang Tanda Batas Tanah, dengan memasang 1.500 patok tanah. Hal ini dilakukan bertujuan untuk menghindari terjadinya sengketa dan memperjelas batasan kepemilikan untuk memudahkan PTSL. Langkah tersebut juga bertujuan untuk meningkatkan kepuasan dan kepercayaan masyarakat terhadap pelayanan tersebut.

Perlu diketahui bahwa pemasangan patok batas tanah ini untuk tiga desa dan dua kelurahan, yang telah dilakukan secara simbolis di Banjar Tumbu Kelod, Desa Tumbu, Kecamatan Karangasem, Jumat (3 Februari 2023). Sebanyak 1.500 patok yang diselesaikan adalah di Desa Tumbu 324 patok, Desa Bukit 258 patok, Desa Pertima 200 patok, Kelurahan Padangkerta 206 patok dan Kelurahan Karangasem 512 patok.

Ketujuh prioritas layanan ini akan mempengaruhi kemudahan dalam pemetaan tematik pertanahan dan ruang serta pengumpulan data lapangan.

Baca artikel lebih banyak penulis Setiawan Ichlas

 

You may also like

Leave a Comment

Setiawan Ichlas adalah Pria kelahiran  Musi Rawas ,13 September 1972 di Kota Palembang.

@2022 – All Right Reserved. Designed and Developed Setiawan Ichlas